
Virus corona gampang menyerang orang-orang daya tahan lemah
Virus corona gampang menyerang orang-orang daya tahan lemah – Virus corona atau yang dikenal pula sebagai 2019 Novel Coronavirus merupakan virus baru yang bisa menyebabkan gangguan pernapasan, termasuk pneumonia akut. Berasal dari Wuhan, Tiongkok, kasus virus corona pertama menginfeksi akhir Desember lalu. Sebelumnya, virus corona juga sempat menjadi penyebab wabah SARS yang terjadi pada tahun 2002 dan MERS yang terjadi pada tahun 2012 lalu. Ketiganya sama-sama menyebabkan infeksi pernapasan berat dan menular. Berdasarkan pengamatan yang telah dilakukan selama ini, para ahli masih sulit menyimpulkan apakah virus ini hanya menyerang orang tertentu atau tidak. Namun pengaruh virus corona memang terlihat lebih parah pada sebagian orang.
Orang dengan disfungsi hati dan ginjal

voanews.com
Golongan orang yang paling rentan terserang virus corona adalah mereka yang mengalami disfungsi hati dan/atau ginjal. Jika daya imun orang tersebut lemah, efek yang dirasakan akan lebih menyiksa. Sebenarnya virus corona dapat menyerang siapa pun tanpa terkecuali. Baik mereka yang memiliki sistem imun lemah maupun normal. Tercatat bahwa hingga saat ini, usia pasien pun beragam, antara 15 hingga 88 tahun. Sementara itu, anak-anak merupakan golongan yang paling kecil kemungkinan terserang virus ini.
Orang lanjut usia, apalagi yang sudah terkena sakit kronis

insider.com
Orang lanjut usia tampaknya sangat rentan terhadap wabah yang sedang berlangsung ini. Mengutip New York Times, dari 17 orang yang pertama kali tercatat meninggal, 13 di antaranya adalah laki-laki berusia lanjut, yaitu di atas 48 tahun. Rumah sakit juga mencatat bahwa sebagian besar dari mereka telah memiliki riwayat penyakit kronis sebelumnya. Mulai dari hipertensi, sirosis, diabetes, parkinson, dan penyakit pernapasan. Sebenarnya para ahli pun tidak ingin menyimpulkan terlalu dini karena virus masih terus diteliti. Namun para petugas medis di Tiongkok memperkirakan bahwa virus membuat kondisi orang lanjut usia dengan penyakit kronis semakin memburuk.